
Motor induksi ini dirancang untuk menggantikan motor penggerak kendaraan listrik dimana motor induksi tidak tergantung pada ketergantungan akan material magnet. Berbeda dengan motor BLDC atau PMSM yang sangat tergantung pada bahan/material magnet. Tujuan penelitian ini adalah untuk mewujudkan produk motor listrik yang merupakan produk lokal dan digunakan sebagai salah satu komponen dalam konversi kendaraan listrik. Penggunaan motor induksi sebagai komponen system penggerak kendaraan listrik merupakan usaha dalam mengatasi ketergantungan pada kelangkaan material magnet dalam pembuatan motor listrik.